Kurikulum 2013 Seperti Kuliah, Siswa SMA Bisa Pilih Mata Pelajaran - PPG SM-3T UNP
News Update:
Home » » Kurikulum 2013 Seperti Kuliah, Siswa SMA Bisa Pilih Mata Pelajaran

Kurikulum 2013 Seperti Kuliah, Siswa SMA Bisa Pilih Mata Pelajaran

Written By irfandani06 on Saturday, March 16, 2013 | 8:52 PM

Ilustrasi: siswa belajar di ruang kelas. (Foto: Okezone)
Ilustrasi: siswa belajar di ruang kelas. (Foto: Okezone)


JAKARTA - Saat ini, penjurusan di tingkat SMA hanya terbatas pada IPA dan IPS. Namun, dalam penerapan kurikulum 2013, penjurusan akan kembali seperti zaman dulu, yakni IPA, IPS, dan Bahasa.

Demikian disampaikan Kepala Pusat Pengembangan Kurikulum dan Buku (Pusburbuk) Nanik Suwaryani dalam National Launch of the 2012 Education for All (EFA) Global Monitoring Report (GMR), hari ini. Dia menyebut, dalam kurikulum baru, tersedia tiga jurusan yang dapat dipilih oleh pelajar SMA.

"SMA berbeda dengan penjurusan saat ini. Pada kurikulum baru ada tiga jurusan, yaitu Matematika dan Sains, Sosial, serta Bahasa dan Budaya," ujar Nanik, di Gedung D Kemendikbud, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (14/3/2013).

Selain membuka jurusan baru, pada kurikulum 2013, pelajar SMA dapat memilih mata pelajaran lain yang bukan merupakan bagian dari mata pelajaran wajib di jurusan tersebut. "Ada mata pelajaran wajib dan pilihan. Ketika mengambil jurusan tertentu, mereka bisa mengambil mata pelajaran lain dari jurusan berbeda," tuturnya.

Di tingkat SMP, lanjutnya, tidak ada perubahan berarti. Pelajaran di SMP saat ini tidak banyak berubah pada kurikulum baru. Namun, hal berbeda terjadi di tingkat SD.

"Di SD kami ingin berbentuk tematik integratif. Artinya mata pelajaran tetap ada tapi dalam pengajarannya dilakukan secara tematik integratif.  Kecuali untuk pelajaran agama," ungkap Nanik.(rfa)

sumber
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !


New Creation Live Radio
by. Infokom PPG SM-3T UNP



Radio Streaming PPG SM-3T UNP




 
Redaksi : Tentang Kami | Iklan | Ketentuan | Address: Kampus II UNP, Lubuk Buaya, Padang | 25173 | Sumatera Barat | Phone: 085263220740 | Email: mail@sm3t-unp.org