SM3T TANAM 2.500 ANAKAN MANGROVE DI MAUKARO - PPG SM-3T UNP
News Update:
Home » » SM3T TANAM 2.500 ANAKAN MANGROVE DI MAUKARO

SM3T TANAM 2.500 ANAKAN MANGROVE DI MAUKARO

Written By irfandani06 on Monday, October 29, 2012 | 10:33 AM

Gambar Sebanyak 94 orang Sarjana Membangun Daerah Terdepan, Tertinggal dan Terluar (SM3T) di Kabupaten Ende menanam 2.500 anakan mangrove di sepanjang pantai Maukaro-Ende, Rabu (23/10/2012). Penanaman secara simbolis dilakukan di Desa Magekapa. Kegiatan bertajuk Konservasi Ende, Lio ini didukung BRI Cabang Ende dengan mengucurkan dana Rp 13 Juta untuk pengadaan bibit mengrove.

Kegiatan penanaman ini dihadiri Asisten II Setda Ende, Ir. Don Randa Ma; Camat Maukaro, Paskalis Baylon; Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Ende, Suyitno; dan para stafnya, mosalaki (tokoh adat) di Desa Magekapa, para kepala desa se Kecamatan Maukaro dan para pelajar.

Ketua Panitia, Khamadan Muhaimin, dalam laporannya menyebut alasan terpilihnya Kecamatan Maukaro sebagai lokasi penanaman mangrove mengingat daerah itu kerap terjadi abrasi. “Kebetulan dari kampus kami, Universitas Negeri Semarang (Unes) sangat peduli dengan lingkungan hidup atau konservasi lingkungan hidup.

Para sarjana kami yang bergabung dalam SM3T merasa berkewajiban melakukan konservasi alam di tempat kami bertugas,”kata Khamadan. Khamadan berharap dukungan dan partisipasi dari pemerintah maupun masyarakat setempat untuk bersama-sama menjaga tanaman mangrove tersebut agar bisa berfungsi secara alamiah untuk mencegah abrasi.

Khamadan mengatakan pihaknya merasa bersyukur atas dukungan maupun peran serta semua pihak baik dari pemerintah, masyarakat maupun dari BRI Cabang Ende sehingga kegiatan penanaman mangrove bisa dilakukan.

Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Ende, Suyitno, mengatakan dukungan yang diberikan BRI kepada para sarjana SM3T dalam melakukan konservasi dengan menanam anakan mangrove di Kecamatan Maukaro sebagai bagian dari kepedulian BRI terhadap lingkungan. Sebagai tindakan nyata, BRI memberikan bantuan dana RP 13 Juta. “Ketika para sarjana SM3T mengajukan proposal, dan kami lanjutkan ke kantor pusat, syukurlah dalam waktu singkat proposalnya terjawab,”kata Suyitno.

Suyitno mengatakan, kepedulian BRI tidak sebatas pada lingkungan hidup, namun juga pada bidang lain seperti pendidikan, kesehatan, sarana ibadah maupun sarana umum lainnya seperti jalan dan jembatan bahkan bencana alam. “Masyarakat dapat mengajukan proposal agar bisa dibantu oleh BRI,”ujarnya.(florespos,foto gino humas setda ende)

Sumber:
http://portal.endekab.go.id
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !


New Creation Live Radio
by. Infokom PPG SM-3T UNP



Radio Streaming PPG SM-3T UNP




 
Redaksi : Tentang Kami | Iklan | Ketentuan | Address: Kampus II UNP, Lubuk Buaya, Padang | 25173 | Sumatera Barat | Phone: 085263220740 | Email: mail@sm3t-unp.org